WORKSHOP DIGITAL MARKETING BAGI PELAKU INDUSTRI
headerimg-digimar

Seperti diketahui bersama, secara global, demand atau permintaan konsumen terus meningkat untuk Natural Ingredients dan turunannya. Bahan-bahan ini digunakan dalam berbagai produk makanan dan kosmetik, dan Indonesia merupakan salah satu penghasil dan pengekspor Natural Ingredients terbesar. Industri ini menyediakan sumber pendapatan dan lapangan pekerjaan yang penting bagi negara.

Terkait dengan hal tersebut diatas, dan dalam rangka mendorong dan meningkatkan kapasitas pelaku industri di sektor tersebut khususnya terkait dengan aktivitas promosi dalam rangka perluasan akses pasar/ rantai suplai global, Ditjen KPAII Kementerian Perindustrian akan menyelenggarakan program kegiatan Pengembangan Kemampuan dan Kapasitas Pelaku Industri khususnya yang terkait dengan peningkatan ekspor ke pasar global. Ditjen KPAII meyakini bahwa untuk dapat mengakses ke pasar yang lebih luas, tentunya pelaku industri perlu memahami berbagai tools promosi, salah satunya melalui media pemasaran digital.

Pemasaran digital (digital marketing) merupakan cara promosi yang terbukti mampu menjangkau konsumen dengan lebih luas, lebih mudah dan lebih cepat tentunya. Khususnya dengan adanya pandemic saat ini, para pelaku industri dituntut untuk dapat menerapkan teknologi / digitalisasi untuk kebutuhan pemasaran usaha mereka.

Sehubungan dengan hal tersebut di atas, Ditjen KPAII bermaksud menyelenggarkan Workshop dengan tema “Digital Marketing Bagi Pelaku Industri”

Adapun pelaksanaan Workshop Digital Marketing Bagi Pelaku Industri bertujuan untuk:

  1. Mengedukasi IKM mengenai dasar-dasar dan cara implementasi digitalisasi marketing pada usaha mereka.
  2. Memberi pengetahuan dan ilmu baru bagi IKM agar dapat bersaing secara sehat dengan usaha lainnya dalam hal pemasaran secara online.
  3. Memperkenalkan alat-alat dan kebutuhan untuk pemilik usaha dalam mengoptimalkan digitalisasi marketing, dan juga pengembangan bisnis.
  4. Memperdalam pemahaman mengenai digital marketing khususnya bagi para pelaku IKM yang telah menggunakan digital platform sebagai sarana untuk kebutuhan bisnis nya.

Workshop akan dilaksanakan sebanyak 3 (tiga) Sesi dengan materi sebagai berikut:

digimar-alur

Tanggal Materi Durasi Pembahasan
21 September 2021 SEO dan Optimalisasi Google Adwords 13.30 – 14.30 Optimalisasi Halaman Website, Riset Kata Kunci dan Analisa Kompetisi
14.30 – 15.30 Pembuatan Konten dan Audit SEO Performance
23 September 2021  Social Media Marketing  13.30 – 14.30 Menjadi Kreatif dengan konten
14.30 – 15.30 Copywriting
28 September 2021  Optimalisasi Linkedin for Business  13.30 – 14.30 Registrasi Linkedin Premium, Pembuatan Company Page, Pembuatan Fitur
14.30 – 15.30 Praktik Beriklan

Mari Bergabung!

Bila Anda tertarik dan memenuhi persyaratan :

  • Masuk dalam kategori industri kecil dan menengah (memiliki izin usaha industri diutamakan)
  • Memiliki ambisi kuat untuk mengembangkan pasar ekspor
  • Memproduksi produk olahan / manufaktur
  • Memiliki akun sosial media: Instagram, Facebook, Linkedin & Website (untuk website bersifat opsional)
  • Wajib mengikuti seluruh rangkaian Workshop (3 sesi)
  • Bersedia menugaskan maksimal 2 (dua) personil / perwakilan yang ditunjuk untuk berpartisipasi aktif pada seluruh rangkaian Workshop

Segera klik –> Registrasi Online (kuota terbatas).

Panitia akan mengirimkan email link zoom Workshop ke email yang terdaftar saat registrasi kepada peserta yang sudah terkonfirmasi terdaftar dan memenuhi persyaratan serta kuota yang tersedia. Untuk informasi lebih lanjut hubungi : Aini (088299362079)